Sabtu, 03 Januari 2009

ESQ, sebuah renungan kehidupan!

pagi itu langit tempak begitu cerah, secerah hati ku saat itu.
ku langkahkan kaki ku dengan pasti dari tempat parkir sepeda motor menuju ruang kelas.
pagi itu aku sangat bahagia karena hari itu aku tahu bahwa semua pelajaran di tiadakan alias semuanya jam kosong! hehehe. . .
hari itu smada akan mengadakan ESQ untuk siswa kelas XII dan anggota osis serta mpk.
dan itu berarti aku akan turut serta dan terbebas dari pelajaran hwahahaha. . . . . !!!
jam menunjukkan pukul 08.05 , terdengar dari speaker yang di pasang di sudut di setiap kelas pengumuman yang di tujukan kepada seluruh siswa- siswi kelas XII serta pengurus osis untuk segera berkumpul di ruang guru untuk mengikuti ESQ.
segera ku beranjak dari kelas bersama teman- teman osis yang lain.
tak berapa lama, acara pun dimulai.
awal- awal acara semua berlangsung ramai karena trainer yang memberikan materi melalui tayangan- tanyangan yang pastinya mengocok perut.
acara berlangsung kurang lebih tiga jam. di akhir acara, suasana berubah menjadi haru.
kita diminta merenung, mengingat kejadian- kejadian yang selama ini kita lakukan.
ku dengar raungan tangisan dari kakak- kakak kelas, hatiku semakin tersayat saat mulai menyinggung mengenai sahabat dan mama.
air mata dengan deras keluar dari pelupuk mata ku yang sembab karena memang sedari tadi sudah tak bisa menahan tangis.
sungguh baru ku sadari betapa penting perang mereka dalam menopang kehidupan ku selama ini.
sungguh tak pantas apabila kita menyombongkan diri karena tanpa mereka sebenarnya diri kita itu hina dan tak akuan berguna apa- apa.
acara selesai, kulihat semua peserta matanya merah dan sembab. hati ku semakin bergetar saat ku pandangi wajah kedua sahabatku.
Tuhan. . .
sungguh jangan pisahkan aku dengan mereka....

0 Comments:

Post a Comment



Template by:
Free Blog Templates